Ambalan Soekarno Fatmawati Pengkalan SMA Negeri 1 Candiroto Menggelar Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63

TEMANGGUNG.Rabu, 14 Agustus 2024_Ambalan Soekarno Fatmawati Pengkalan SMA Negeri 1 Candiroto menggelar upacara peringatan Hari Pramuka ke-63 dengan penuh semangat dan khidmat pada hari ini. Upacara tersebut diikuti oleh seluruh anggota Pramuka dan dipimpin langsung oleh Kakak Ahmad Taufik Sufyan Setiawan, S.S. selaku pembina upacara. Kegiatan ini berlangsung di lapangan sekolah.

Dalam amanatnya, Kakak Ahmad Taufik menyampaikan pesan penting dari Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Temanggung. Pesan tersebut menekankan pentingnya peran Pramuka dalam membentuk generasi muda yang tangguh, berintegritas, dan berkarakter. Ketua Kwarcab juga mengingatkan para anggota Pramuka untuk selalu menjaga semangat gotong royong dan kebersamaan, serta terus mengasah keterampilan yang dapat berguna bagi masyarakat luas.

Upacara peringatan Hari Pramuka ke-63 ini menjadi momentum berharga bagi seluruh anggota Ambalan Soekarno Fatmawati untuk merefleksikan nilai-nilai yang telah mereka pelajari selama ini. Dengan semangat yang menyala, mereka bertekad untuk terus berkontribusi dalam membangun bangsa, sesuai dengan motto Gerakan Pramuka, “Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan.”