Mudahkan Warga Soal PPDB, SMAN 1 Candiroto Luncurkan Sistem BERI TERANG

TEMANGGUNG – SMA Negeri 1 Candiroto menghadirkan sistem baru bernama BERI TERANG sebagai upaya memberikan pelayanan yang lebih baik bagi calon peserta didik baru terkait PPDB . Sistem yang didasarkan pada prinsip 3M (Murah, Mudah, Manfaat), dapat diakses pada microsite di laman https://s.id/beriterang_ppdb

Kepala SMAN 1 Candiroto, Ahmad Taufik Sufyan Setiawan S.S., mengungkapkan sistem ini merupakan inovasi yang bertujuan untuk memperkuat layanan terpadu satu pintu (one stop service) PPDB di SMA Negeri 1 Candiroto.

Inovasi BERI TERANG juga mendapatkan apresiasi dari Dra. Puji Handayani, M.Pd, Pengawas SMA Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII. Ia mengatakan bahwa sistem ini sejalan dengan regulasi juknis PPDB, dan diharapkan dapat meningkatkan efisiensi serta aksesibilitas bagi para calon peserta didik dan orang tua mereka. “Ini kanal terlengkap. Tinggal klik, segala informasi sudah tersedia,” ujarnya.

Ahmad Taufik menjelaskan salah satu fitur unggulan dari BERI TERANG adalah penyediaan informasi melalui kanal telegram yang interaktif. Dengan kanal ini, pengguna dapat memberikan komentar atau pertanyaan langsung terhadap postingan informasi, sehingga terjalin komunikasi dua arah yang terkontrol antara sekolah dan calon peserta didik.

Selain itu, setiap komentar yang masuk ke kanal telegram akan secara otomatis terpublikasi di grup hotline PPDB di Telegram, memastikan transparansi dan keterbukaan dalam setiap interaksi. Hal ini diharapkan dapat memberikan kejelasan informasi serta meminimalisir kesalahpahaman yang mungkin timbul.

Untuk memperkuat layanan, BERI TERANG juga menyediakan helpdesk via WhatsApp yang telah disetting dengan autorespond, memperhatikan pertanyaan-pertanyaan umum tentang PPDB yang sering muncul. Ini bertujuan untuk memberikan respons cepat dan efisien terhadap kebutuhan informasi para calon peserta didik dan orang tua mereka.

Tidak hanya itu, sistem ini juga menyediakan lembar aduan online yang dapat diakses untuk pertanyaan, aduan masalah, saran, dan kritik terkait pelaksanaan dan pelayanan PPDB di SMA Negeri 1 Candiroto. Dengan adanya fitur ini, diharapkan sekolah dapat terus melakukan evaluasi dan perbaikan untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan.

 

Untuk menikmati layanan BERI TERANG  mengenai PPDB SMAN 1 Candiroto Tahun Ajaran 2024/2025 silakan kunjungi laman berikut ini:

Informasi Layanan PPDB SMAN 1 Candiroto 2024

Laman Pendaftaran PPDB